Cara Beli Tiket Bioskop Menggunakan TIX ID – Jika dulu untuk menonton film di bioskop kita harus antri lama untuk membeli sebuah tiket.
Namun sekarang anda tidak perlu khawatir lagi. Sekarang kita bisa memesan tiket dan melakukan pembayaran secara online. Anda bisa menggunakan aplikasi Tix id sebagai solusi untuk memesan tiket bioskop secara online.
TIX ID adalah aplikasi yang bisa digunakan untuk memesan tiket secara online dan anda juga bisa melakukan pembayaran secara online. Aplikasi bisa digunakan untuk smartphone dengan tipe OS android dan iOS.
Selain itu Tix id juga merupakan partner resmi dari Cinema 21 dan DANA. Sama seperti membeli tiket langsung di bioskop dengan menggunakan aplikasi tix anda juga bisa memilih film, jam tayang, lokasi, posisi duduk dan lainnya.
Untuk metode pebayaran Tix id menyediakan 2 cara yaitu kartu debit/Kredit dan Saldo DANA. Buat yang ingin tau bagaimana menggunakan Tix id untuk membeli Tiket bioskop bisa simak penjelasan berikut ini.
Install Aplikasi TIX ID
Pertama anda harus memiliki aplikasi dari Tix ID, untuk Android silahkan install dari Playstore sedangkan iPhone install dari App Store. Aplikasi Tix ID hanya memiliki size kurang lebih sekitar 20 mb saja.
Pastikan anda memiliki memori penyimpanan yang lebih untuk memperlancar proses instalisasi. Tambahan, jika perlu anda install aplikasi DANA juga.
Aplikasi ini nantinya digunakan sebagai metode pemabayaran di Tix ID, kecuali jika anda memiliki Kartu Kredit/Kartu Debit sebagai metode pembayaran.
Cara Membuat Akun TIX ID
Jika sudah install Aplikasi dari Tix ID selanjutnya kita harus mendaftar melalui aplikasi untuk melakukan pembelian tiket bioskop. Silahkan buka aplikasi Tix ID dan pada tampilan awal akan ada tombol daftar, klik tombol tersebut untuk mendaftar.
Silahkan isi kolom yang diperlukan dengan nomor hp yang aktif, selanjutnya masukkan juga nama dan password anda, nantinya anda akan dikirimkan kode konfirmasi ke nomor yang telah didaftarkan tadi, masukkan kekolom verifikasi untuk menyelesaikan proses mendaftar.
Fitur dan Tampilan Aplikasi TIX ID
Aplikasi Tix ID sendiri memiliki tampilan yang sederhana dan sangat mudah dipahami. Perlu anda ketahui Tix ID menggunakan akses lokasi dari hp anda, artinya setiap anda membuka aplikasi, Tix ID akan menampilkan film-film yang sedang tayang disekitar anda.
Pada beranda dibagi menjadi tiga pembagian yaitu Film yang sedang tayang, Promosi dan Film yang akan datang. Untuk melihat film lainnya anda tinggal mengeser kesamping.
Sedangkan pada bagian bawah anda akan melihat beberapa menu seperti menu Film (home), Lokasi Bioskop yang ada disekitar anda dan history pembelian tiket.
Cara Beli Tiket Bioskop Menggunakan TIX ID
Sama seperti membeli tiket bioskop pada umumnya pertama sekali yang anda lakukan adalah memilih film yang ingin ditonton, memilih lokasi bioskop beserta waktu atau jam tayang, posisi duduk dan yang terakhir melakukan pembayaran secara online.
Untuk pembayaran sendiri anda bisa menggunakan aplikasi DANA yang sudah sarankan untuk install pada pembahasan pertama. Selanjutnya daftarkan DANA dengan nomor HP anda dan lakukan top up.
Untuk top-up DANA bisa anda lakukan dengan Transfer Bank dengan Virtual Account, Kartu Kredit dan melalui Alfamart. Saya sarankan menggunakan DANA karena biasanya banyak promosi yang diberikan melalui metode pembayaran DANA.
Silahkan lakukan pembayaran pembelian tiket bioskop sebelumnya menggunakan saldo DANA yang sudah anda top-up tadi, setelah pembayaran dan pembelian selesai anda akan menerima tiket virtual yang berisi kode transaksi.
Untuk apa Kode transaksi? kode transaksi ini nantinya akan anda masukkan ke dalam mesin cetak TIX ID dan m-Tix yang berada pada lokasi bioskop yang sudah anda pilih sebelumnya.
Masukkan nomor ponsel dan kode transaksi tadi dan tekan Cetak, nantinya tiket tersebut akan tercetak dan bisa anda gunakan.
Baca: Cara Bayar Alfamart Pakai Gopay
Akhir Kata
Dengan adanya Tix id sangat memudahkan kita untuk membeli tiket bioskop. Tix id juga sering memberikan promo-promo yang menarik yang bisa anda dapatkan langsung di aplikasi. Jadi itulah cara menggunakan Tix id mulai dari Install Aplikasi, Daftar, hingga pencetakan Tiket.