Cara Mengecilkan Ukuran Foto Menjadi 200 kb

Cara Mengecilkan Ukuran Foto – Ukuran Foto yang terlalu besar akan membuat memori hp anda menjadi lebih cepat penuh.

Selain itu hal tersebut juga akan menggunakan banyak kuota jika ingin di upload ke media social. Maka dari itu anda perlu mengecilkan ukuran foto sebelum digunakan lebih lanjut.

Umumnya untuk mengecilkan ukuran foto atau yang sering disebut dengan compress foto, bisa dilakukan dengan banyak cara, bisa menggunakan aplikasi atau tanpa aplikasi.

Pada kesempatan ini, kami akan memberikan informasi tentang cara mengecilkan ukuran foto menjadi 200 kb bahkan bisa lebih kecil lagi.

Cara Mengecilkan Ukuran Foto Menjadi 200 Kb

cara mengecilkan ukuran foto menjadi 200 kb
cara mengecilkan ukuran foto menjadi 200 kb

IMGonline.com.ua

Cara pertama untuk mengecilkan foto yaitu menggunakan website IMGonline.com.ua, website ini akan membantu anda untuk mengecilkan ukuran foto sesuai ukuran yang anda tetapkan, misalnya 200kb.

Anda bisa melakukannya langsung melalui smartphone atau komputer. Berikut langkah-langkahnya :

  1. Pertama, buka browser yang ada di smartphone atau komputer
  2. Lalu kunjungi website https://www.imgonline.com.ua/eng/compress-image-size.php
  3. Masukkan gambar yang ingin anda kecilkan ukurannya dengan mengklik browser atau telusuri
  4. Pada bagian ke-2, silahkan tentunkan ukuran default dari ukurang foto tersebut, default-nya otomatis terisi yaitu 200kb, bisa anda sesuaikan dengan keinginanamu
  5. Selanjutnya scroll kebawah dan tekan tombol OK untuk memulai proses compress
  6. Tunggu hingga proses compress selesai, jika sudah tekan Download Process image untuk mendownload gambar yang tealah diperkecil ukurannya.

Settingan 200KB yang anda atur sebelumnya, hanyalah settingan default, artinya foto yang anda masukkan bisa saja saat di compress ukurannya kurang dari 200kb.

Format foto yang didukung oleh website tersebut cukup banyak, antara lain : BMP, GIF, JPEG, PNG, TIFF.

Toolur.com

Hampir sama dengan cara pertama, untuk mengecilkan ukuran foto anda bisa menggunakan website compressimage.toolur.com.

Website ini menyediakan beberapa fitur, seperti : image quality (%), Compression Type dan resize foto.

  1. Pertama, Buka browser yang ada di smartphone atau laptop anda
  2. Lalu buka website Compressimage toolur
  3. Masukkan foto yang ingin dikecilkan ukurannya dengan menekan tombol Upload
  4. Tunggu hingga proses upload selesai
  5. Selanjutnya lakukan penyetingan, sesuaikan persen image quality yang anda inginkan, Compression type dan juga ukuran foto setelah diperkecil
  6. Lalu tekan tombol COMPRESS IMAGE, untuk memulai proses compress foto
  7. Tunggu beberapa saat dan tekan download

Pada settingan Image quality, anda bisa menentukan sampai berapa persen ukuran foto tersebut akan diturunkan.

Jadi bisa anda perkirakan dari ukuran foto sebelumnya yang anda miliki. Untuk bagian Resize to hanya optional jadi tidak wajib.

Aplikasi Photo Compress

Jika anda pengguna android dan ingin mengecilkan foto, bisa menggunakan aplikasi Photo Compress. Aplikasi ini tersedia secara gratis di play store dan sudah di install lebih dari 1 juta pengguna.

Selain mengecilkan ukuran foto, aplikasi Photo Compress juga bisa digunakan untuk crop image dan resize image.

Berikut cara menggunakan Photo Compress untuk mengecilkan ukuran foto menjadi 200kb :

  1. Pertama, install aplikasi Photo Compress melalui play store
  2. Jika proses install sudah selesai, silahkan buka aplikasi tersebut
  3. Pilih foto yang ingin anda compress, bisa melalui Gallery atau mengambil langsung menggunakan kamera
  4. Jika foto sudah terpilih, lalu tekan tombol compress
  5. Pada halaman ini anda bisa mengatur settingan yang anda inginkan
  6. Lalu tekan tombol Compress untuk memulai mengecilkan ukuran foto

Dengan menggunaan aplikasi Photo Compress anda bisa mengecilkan ukuran foto 50% – 60% dari ukuran aslinya, bahkan bisa lebih kecil dari 200kb atau 100kb.

Size dari aplikasi ini juga cukup kecil hanya sekitar 1mb, sehingga bisa digunakan di smartphone dengan spesifikasi rendah.

Size dari video anda terlalu besar? Berikut Aplikasi Mengecilkan Ukuran Video

Penutup…

Demikianlah cara mengecilkan foto menjadi 200kb dengan menggunakan atau tanpa aplikasi. Cara diatas bisa anda lakukan di smartphone atau komputer dan laptop.

Silahkan pilih salah satu cara diatas yang menurut anda mudah dan bagus untuk digunakan. Semoga bermanfaat.