Bagaimana cara menghapus akun dana sih? yuk ikuti panduan lengkapnya berikut ini.
Layanan DANA sendiri diperkenalkan pada 21 maret 2018 dan biasa digunakan untuk metode pembayaran TIX ID, Bukalapak serta blackberry messenger.
Aplikasi ini dibuat oleh Vincent Henry Iswaratioso dan mendapatkan investasi dari EMTEK.
DANA sendiri merupakan aplikasi pembayaran digital yang sudah support untuk pengguna android (google play store maupun ios (App store). Yang dimana aplikasi ini sudah banyak mendukun berbagai macam transaksi untuk kehidupan sehari-hari.
Jika anda menggunakan aplikasi DANA, maka anda bisa melakukan berbagai macam pembayaran seperti: membeli pulsa, membayar tagihan (air, bpjs dan listrik), membeli voucher google play, dan berbelanja online.
Fitur yang diberikan pun cukup Canggih, anda sudah tidak perlu lagi membawa sebuah uang tunai sebagai pembayaran namun hanya perlu scan QR dengan dana saja. Maka secara otomatis pembayaran barang belanjaan anda di outlet akan terbayarkan.
Akan tetapi banyak orang yang masih bertanya soal “Bagaimana Cara Menghapus Akun Dana?”, Mengapa demikian? mungkin sebagian orang tersebut masih awam atau kurang minat dengan fitur yang diberikan oleh DANA.
Untuk itu kami tim TabloidTekno akan memberikan beberapa panduan yang bisa dilakukan jika ingin hapus akun dana yang ada di smartphone.
Cara Menghapus Akun DANA
- Kunjungi halaman resmi di https://dana.id/contactus
- Kemudian dari sana anda bisa melihat dan menjumpai costumer service yang dapat anda hubungi.
- Ada dua pilihan yang bisa anda gunakan, mengirimkan masalah melalui email ataupun langsung menelpon pihak dana.
- Untuk email dan nomor telpon resmi adalah help@dana.id dan 1-500-445.
- Jika anda lebih memilih mengirimkannya lewat kolom contact, maka isikan setiap detail dari akun DANA anda. Mulai dari Nama, Nomor Telepon, Email serta untuk Pesan isikan bahwa anda ingin menghapus akun.
Ingin nonton film terbaru? yuk cobain Cara Beli Tiket Bioskop dengan TIX ID Pakai Dana
Kami harap anda sampaikan pengaduan atau permintaan penghapusan akun dana secara permanen dengan bahasa yang baik dan jangan sampai bertele-tele. Hal ini bertujuan untuk menyakinkan pihak dana agar akun yang anda ajukan bisa terhapus permanen.
Jika permintaan penghapusan sudah disetujui, maka sekarang anda tidak bisa lagi menggunakan aplikasi dana untuk bertransaksi ataupun membuka akun tersebut. Jadi pertimbangkan terlebih dahulu jika anda ingin menghapus akun DANA yang anda miliki.